Myanmar Tunjuk "Than Swe" sebagai Dubes untuk AS

Posted by Aulia Afzal On Senin, 01 Oktober 2012 0 komentar
Myanmar Tunjuk "Than Swe" sebagai Dubes untuk AS

Foto : Than Swe dan Sekjen PBB (UN)
Foto : Than Swe dan Sekjen PBB (UN)
NAYPYIDAW - Pemerintah Myanmar menunjuk seorang pejabat militer bernama Than Swe sebagai Duta Besar Myanmar untuk Amerika Serikat (AS). Meski demikian, Than Swe yang menjadi dubes bukanlah Jendral Than Shwe yang sudah memimpin Myanmar dengan tangan besinya.

Dubes Than Swe memiliki pangkat kolonel dan sudah menjalankan dinas militernya selama 25 tahun. Pria kelahiran 1953 itu lulus dari Akademi Pertahanan Burma pada 1975 dan meninggalkan dinas militernya pada 2000 silam.

Than Swe sempat menjabat sebagai Wakil Dubes Myanmar untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada 2008 hingga 2009. Sebelum ditunjuk sebagai Dubes untuk AS, Than Swe menduduki posisi Dubes Myanmar untuk PBB. Demikian, seperti diberitakan Mizzima, Senin (1/10/2012).

Dubes baru itu cukup paham untuk membangun hubungan baik antara negaranya dan AS. Pada saat berkunjung ke AS, Menteri Luar Negeri Myanmar Wunna Maung Lwin mengatakan bahwa, dirinya cukup percaya diri dengan kemampuan Than Swe untuk membangun hubungan bilateral dengan AS.

Pada Agustus lalu, Myanmar membuka perwakilannya dengan menugaskan seorang kuasa usaha di AS. Namun saat ini, Than Swe sudah resmi ditunjuk untuk menduduki posisi istimewa di tataran Kementerian Luar Negeri Myanmar.(AUL)

0 komentar:

Posting Komentar