PEI Sabet Proton Overseas Distributor Skill Competition 2012

Posted by Aulia Afzal On Jumat, 10 Agustus 2012 0 komentar
PEI Sabet Proton Overseas Distributor Skill Competition 2012

detail berita
F: Proton Overseas Distributor Skill Competition 2012 (dok PEI)

JAKARTA - PT. Proton Edar Indonesia (PEI) tengah bergembira lantaran berhasil menyabet tropi juara untuk pertama kalinya di ajang tahunan Proton Overseas Distributor Skill Competition 2012 di Malaysia.
 
PEI berhasil mengungguli peserta lain yang berasal dari Brunei Darusalam, Thailand, Uni Emirat Arab, dan Taiwan. Rahmat Witular dari Proton Cabang Tanjung Duren Jakarta, hadir mewakili tim menerima apresiasi bergengsi tersebut.
 
"Ini kemenangan yang pertama untuk kami dan kami merasa bangga serta bahagia karena teknisi yang dikirim dari Indonesia merupakan pemenang dari Proton After Sales National Skill Competition 2012 yang diadakan pada tanggal 31 Maret hingga 1 April 2012 melalui beberapa tahapan dan seleksi serta pembuktian bahwa teknisi Proton Indonesia dapat disejajarkan dengan teknisi kelas dunia,” ujar Gunther Scherz, President Direktur PT. Proton Edar Indonesia dalam siaran persnya kepada Okezone.
 
Pada acara yang berlangsung mulai 2 hingga 4 Juli 2012 lalu, tim PEI mesti digodok terlebih dahulu dalam karantina sejak 19 hingga 30 Juni di Proton Training Center Pondok Labu.
 
Karantina ini dibuat agar tim mampu melatih kecepatan ketepatan membongkar mesin S4P, penguasaan body electrical dan petrol engine tuning. Berlanjut, pada 1 hingga 4 Juli, tim pun dibekali Technical Training Centre COE (Centre of Excellence Shah Alam).
 
Prestasi PEI ini menyusul pencapaian Proton di PRJ ke 485 lalu. Proton sumringah dengan gelar Best Stand/Booth Terbaik Gambir Expo Di Jakarta Fair 2012.
 
"Kehadiran PROTON di ajang Pekan Raya Jakarta 2012 merupakan bentuk partisipasi dan dukungan dalam perayaan HUT Jakarta ke-485, kami bersyukur atas hasil yang telah dicapai dan animo masyarakat Indonesia yang sangat baik terhadap kehadiran Proton di Gambir Expo Kemayoran,” tambah Scherz.
 
Sekadar informasi, pada gelaran PRJ lalu, Proton Exora Star Proton mendominasi hasil penjualan PEI, dengan total penjualan April-Juli 2012 sebesar 862 unit.
(zwr)

0 komentar:

Posting Komentar