BlackBerry Ogah Jadi Perangkat Nomor Satu

Posted by Aulia Afzal On Rabu, 26 September 2012 0 komentar
BlackBerry Ogah Jadi Perangkat Nomor Satu

detail berita
BB10 (Foto: Mashable)

CALIFORNIA - Dalam sebuah pertemuan dengan sejumlah wartawan, CEO Research in Motion (RIM) mengatakan bahwa perusahaannya memiliki tujuan realistis. Alih-alih memilih posisi nomor satu, perusahaan asal Kanada itu justru ingin merengkuh posisi ketiga untuk ekosistem mobile di dunia.
 
Ketika ditanya mengenai alasannya memilih target ketiga bukan peringkat satu di dunia, ia pun meresepon dengan mengatakan, “Kamu mendaki gunung dengan perlahan. Satu hal yang kami pikirkan adalah menjadi nomor tiga”. Demikian dilansir dari Mashable, Rabu (26/9/2012).
 
“Saya tidak memikirkan BlackBerry menempati posisi pertama di pasar smartphone. BlackBerry membutuhkan peringkat satu pada komputasi mobile. Smartphone merupakan ekspresi dari komputasi mobile,” ia menambahkan.
 
Sayangnya untuk merengkuh pasar komputasi mobile, RIM Saat ini belum memiliki perangkat yang menjalankan sistem operasi BlackBerry 10 di luar perangkat Dev Alpha.
 
Heins pun mengatakan bahwa RIM akan meluncurkan perangkat yang istimewa dalam waktu dekat. "Ini merupakan sesuatu yang istimewa. Ini bukan hanya perangkat terbaru yang akan ada di pasaran," pungkasnya.
(fmh)

0 komentar:

Posting Komentar