Sesi Pertama Jadi Milik Pedrosa

Posted by Aulia Afzal On Jumat, 24 Agustus 2012 0 komentar
Sesi Pertama Jadi Milik Pedrosa

Dani Pedrosa. (Foto: Reuters)
Dani Pedrosa. (Foto: Reuters)
BRNO – Free practice pertama MotoGP Ceska baru saja selesai. Dani Pedrosa tercatat sebagai pembalap tercepat pada sesi pembuka kali ini.
 
Seperti diketahui, Lorenzo dan Pedrosa merupakan dua pembalap yang bersaing merebut gelar juara tahun ini. Itu setelah Casey Stoner memutuskan untuk melakukan operasi dan absen di Sirkuit Brno karena mengalami cedera pergelangan kaki.
 
Dalam sesi latihan pertama yang berlangsung di Sirkuit Brno, Jumat (24/8/2012) sore WIB, Pedrosa menjadi pembalap tercepat setelah mencatatkan waktu 1'57.003 detik dalam sesi kali ini.
 
Pembalap Repsol Honda itu berhasil mengalahkan Jorge Lorenzo, yang hanya mampu membuat 1m 57.149 detik. Sebenarnya, motor Pedrosa sempat mengalami masalah dan masuk ke paddock.
 
Namun, pembalap asal Spanyol itu kembali ke lintasan dan berhasil mencatatkan waktu tercepat mengalahkan Lorenzo. Andrea Dovizioso juga tampil gemilang. Pembalap Yamaha tech 3 itu menempati peringkat ketiga.
 
Selain Stoner, Nicky Hayden dan Hector Barbera merupakan dua pembalap yang tidak bisa ambil bagian dalam lomba kali ini. Sama seperti Stoner, mereka juga harus absen karena mengalami cedera.
 
Hasil lengkap sesi pertama MotoGP Ceska:
No. Pembalap Negara Tim Catatan waktu
1. Dani Pedrosa ESP Repsol Honda (RC213V) 1m 57.003s
2. Jorge Lorenzo ESP Yamaha Factory Racing (YZR-M1) 1m 57.149s
3. Andrea Dovizioso ITA Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 57.189s
4. Cal Crutchlow GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) 1m 57.418s
5. Ben Spies USA Yamaha Factory Racing (YZR-M1) 1m 57.446s
6. Alvaro Bautista ESP San Carlo Honda Gresini (RC213V) 1m 57.501s
7. Valentino Rossi ITA Ducati Team (GP12) 1m 58.171s
8. Stefan Bradl GER LCR Honda MotoGP (RC213V) 1m 58.345s
9. Randy De Puniet FRA Power Electronics Aspar (ART CRT) 1m 58.667s
10. Yonny Hernandez COL Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT) 1m 59.256s
11. Karel Abraham CZE Cardion AB Motoracing (GP12) 1m 59.256s
12. Aleix Espargaro ESP Power Electronics Aspar (ART CRT) 1m 59.504s
13. Toni Elias ESP Pramac Racing (GP12) 1m 59.881s
14. Mattia Pasini ITA Speed Master (ART CRT) 2m 0.206s
15. Colin Edwards USA NGM Forward Racing (Suter-BMW CRT) 2m 0.531s
16. Michele Pirro ITA San Carlo Honda Gresini (FTR-Honda CRT) 2m 0.715s
17. Ivan Silva ESP Avintia Blusens (FTR-Kawasaki CRT) 2m 1.302s
18. James Ellison GBR Paul Bird Motorsport (ART CRT) 2m 2.171s
19. Danilo Petrucci ITA Came IodaRacing (Ioda-Aprilia CRT) 2m 2.244s
(hmr)

0 komentar:

Posting Komentar