Bangun Mobil Listrik & Hybrid, Ford Gelontorkan Rp1,2 Triliun

Posted by Aulia Afzal On Kamis, 16 Agustus 2012 0 komentar
Bangun Mobil Listrik & Hybrid, Ford Gelontorkan Rp1,2 Triliun

detail berita
F : Pabrik Ford (ist)

MICHIGAN – Era kendaraan listrik dan hybrid saat ini menjadi tren di dunia automotif global maupun nasional. Banyak pabrikan mobil yang mulai memproduksi mobil listrik dan hybrid. Meski sudah lama hadir, tapi gaungnya baru terasa di 2012 ini.
 
Salah satunya pabrikan mobil asal Amerika, Ford, yang mengucurkan dana USD128.000.000 atau setara Rp1,2 triliun untuk membangun pabrik yang akan fokus memproduksi mobil hybrid dan listrik. Demikian dilansir Caradvice, Kamis (16/8/2012).
 
Investasi besar-besaran itu dilakukan Ford untuk merekrut tenaga kerja yang jauh lebih besar. Pabrik Ford di Dearborn, Michigan, kini memiliki 60 insinyur baru dan 1.000 karyawan baru.
 
Semuanya akan difokuskan pada perakitan mobil listrik dan hybrid terutama dalam memproduksi baterai yang dilipat gandakan. Mesin serta komponen lainnya juga ditingkatkan oleh Ford. Ini dimaksudkan untuk memperbanyak kendaraan hybrid dan listrik secara global.
 
“Ini kabar baik bagi pelanggan Ford di seluruh dunia. Mereka akan mendapatkan banyak pilihan dalam membeli mobil terutama mobil listrik dan hybrid,” kata Wakil Presiden Ford Joe Bakaj.
(zwr)

0 komentar:

Posting Komentar