Tahun Depan, Chrysler Luncurkan Transmisi Otomatis 9 Percepatan

Posted by Aulia Afzal On Minggu, 29 Juli 2012 0 komentar
Tahun Depan, Chrysler Luncurkan Transmisi Otomatis 9 Percepatan

detail berita
F : Transmisi Otomatis 9 Percepatan (Inautonews)

DETROIT – Saat ini pabrikan mobil lain kian gencar memproduksi mobil hybrid, plug-in hybrid dan listrik (electric vehicle) untuk meningkatkan efesiensi bahan bakar. Berbeda dengan apa yang dilakukan Chrysler, untuk memerangi hal itu, pabrikan mobil asal Amerika ini membuat teknologi transmisi otomatis sembilan percepatan.
 
Rencananya, transmisi otomatis sembilan percepatan ini akan diluncurkan secara resmi oleh Chrysler pada 2013 mendatang. Demikian dilansir Inautonews, Minggu (29/7/2012). Nantinya semua kendaraan Chrysler akan menggunakan teknologi tersebut.
 
“Saya yakin teknologi ini tidak akan ketinggalan dengan teknologi yang saat ini digandrungi oleh pabrikan lain. Ini juga akan menjadi solusi bagi konsumen yang tidak menginginkan kendaraan hybrid dan listrik,” kataMicrea Gradu Vice President of Transmission Powertrainand Driveline.
 
Lebih lanjut, dengan adanya teknologi ini, Chrysler akan menjadi produsen mobil yang berhasil memenuhi standar ketat yang telah ditetapkan oleh pemerintah AS mengenai efesiensi bahan bakar.
 
Chrysler menambahkan, untuk merealisasikan rencananya ini, pabrikan mobil asal Amerika ini harus mengucurkan dana yang besar. Seperti sebelumnya, Chrysler juga pernah melakukan hal yang sama pada 2007 lalu dengan menginvestasikan dana USD1,3 juta atau setara Rp12,285 miliar.
(zwr)

0 komentar:

Posting Komentar