Lega Calcio: Piala Super Italia digelar di China!

Posted by Aulia Afzal On Senin, 09 Juli 2012 0 komentar
Lega Calcio: Piala Super Italia digelar di China!

Foto: Ist
Foto: Ist
ROMA - Regulator sepakbola Italia, Lega Calcio akhirnya mengambil keputusan terkait polemik tempat digelarnya laga Piala Super Italia musim ini.

Laga Piala Super Italia yang mempertemukan jawara Serie A, Juventus dan peraih trofi Coppa Italia, Napoli, sempat jadi masalah lantaran kubu Juventus tidak setuju dengan venue pertandingan, yakni di China.

Mereka menginginkan laga tetap digelar di Italia, karena khawatir dengan faktor kelelahan karena harus menjalani tur pramusim. Sementara itu, pihak Napoli tetap keukeuh bahwa laga harus dimainkan di China.

Presiden I Partenopei, Aurelio de Laurentiis bahkan sempat melontarkan pernyataan tegas, “Piala Super Italia harus digelar di China atau tidak sama sekali.”

Menyikapi polemik ini, pihak Lega Calcio akhirnya mengambil keputusan tegas. Sebagaimana dikutip Football-Italia, Selasa (10/7/2012), Lega Calcio memutuskan bahwa laga Juve kontra Napoli akan tetap di gelar di China, tepatnya di Stadion Bird’s Nest, Beijing pada 11 Agustus 2012.

Selain menentukan tempat dan tanggal digelarnya laga tersebut, Lega Calcio juga mengumumkan format pertandingan. Jika laga pada waktu normal 90 menit berakhir imbang, maka pemenang ditentukan lewat 2x15 menit perpanjangan waktu dan adu penalti sebagai skenario terakhir.

Juventus merupakan peraih empat titel Piala Super Italia pada edisi 1995, 1997, 2002 dan 2023. Sementara Napoli tengah mengincar titel juara keduanya, setelah sebelumnya menjadi pemenang pada edisi tahun 1990. Uniknya kesuksesan pertama mereka itu diraih usai menundukkan lawan yang sama, yakni Juventus dengan skor mencolok 5-1.

Pada musim lalu, laga Piala Super Italia juga digelar ditempat yang sama. Kala itu, AC Milan yang berstatus jawara Serie A sukses mengalahkan saudara mudanya, Inter Milan 2-1. (acf)

0 komentar:

Posting Komentar