Berbekal Simpati, Mandzukic Siap Unjuk Gigi

Posted by Aulia Afzal On Kamis, 09 Agustus 2012 0 komentar
Berbekal Simpati, Mandzukic Siap Unjuk Gigi

Mario Mandzukic (Foto: Reuters)
Mario Mandzukic (Foto: Reuters)
MUNICH – Pemain mana yang tak mendambakan peluang di skuad utama, apapun penyebab dan kondisinya. Mario Mandzukic bak kedapatan durian runtuh. Menjelang debut musimnya, Mandzukic hampir pasti didaulat sebagai penggedor utama Bayern Munich.
 
Gara-garanya karena Mario Gómez dihantam cedera engkel yang kemungkinan besar, terpaksa diparkir selama enam pekan ke depan. Selama absennya Super Mario – julukan Gomez, Mandzukic punya peluang untuk unjuk gigi di hadapan publik Bavaria.
 
Senang sudah pasti dirasakan striker internasional Hrvatska (Kroasia) tersebut, tapi nada simpatik juga patut dilontarkan Mandzukic terhadap Gómez, yang belum lama ini keluar ruang operasi dengan sukses.
 
“Cederanya Gómez jadi pukulan pahit karena dia dan setiap pemain lain, penting bagi tim. Semoga Mario lekas pulih,” harap Mandzukic, sebagaimana dilansir Soccerway, Kamis (9/8/2012).
 
“Walaupun begitu, saya siap memberikan kemampuan terbaik jika saya dipilih pelatih untuk turun bermain,” tutup bomber kelahiran Slavonsky Brod, 26 tahun silam itu.
(raw)

0 komentar:

Posting Komentar