Silvestre Tak Sabar Duet dengan Samuel

Posted by Aulia Afzal On Sabtu, 07 Juli 2012 0 komentar
Silvestre Tak Sabar Duet dengan Samuel

Matias Silvestre (Foto: Inter.it)
Matias Silvestre (Foto: Inter.it)
MILAN – Bek baru Inter Milan, Matias Silvestre mengatakan akan mewujudkan mimpinya dengan dapat bermain bersama Walter Samuel.
 
Silvestre telah resmi menjadi bagian dari Nerazzurri setelah dia dipinjam dari Palermo dengan opsi permanen di akhir musim nanti. Dengan Samuel yang lebih dulu membela Inter, pemain asal Argentina itu mengaku senang bisa berduet di lini belakang dengan seniornya di Boca Juniors itu.
 
"Saya berusia 16 tahun saat itu dan saya baru saja masuk ke skuad tim utama Boca," kata Silvestre, seperti dilansir La Gazzetta dello Sport, Sabtu (7/7/2012). "Saya tidak pernah mendapat kesempatan untuk bermain di sisi yang sama seperti Samuel, tapi itu selalu menjadi keinginan saya,” lanjutnya.
 
"Karena itu sekarang saya bisa mewujudkan impian masa kecilnya dengan bermain bersama dia dalam realitasnya," ujar mantan pemain Catania ini.
 
Denga bergabung bersama La Beneamata, pemain berusia 27 tahun ini juga akan dipertemukan dengan rekan sesame Argentina, Rodrigo Palacio, yang juga telah berlabuh di Stadion Giuseppe Meazza usai diboyong dari Genoa.
 
"Di Boca, dia (Palacio) dan saya adalah teman baik," tutur Silvestre. "Dia membombardir saya dengan pesan-pesan di handphone selama beberapa pekan terakhir, dia meminta saya untuk tidak bergabung dengan Milan," bebernya.
 
Silvestre diinginkan oleh sejumlah klub di seluruh Eropa, tapi dia menegaskan bahwa Nerazzurri selalu pilihan utamanya.
 
"Saya meninggalkan agen saya untuk memilah semua klub yang menawar saya, bahkan jika saya selalu ingin Inter. Saya sudah tergoda oleh jersey mereka sejak beberapa waktu lalu," pungkasnya.
 
(win)

0 komentar:

Posting Komentar