Capture Jelly Bean (Foto: Cnet)
CALIFORNIA – Akhirnya Google mengungkapkan rasa baru sistem operasi Android, yakni versi 4.1 Jelly Bean pada konferensi I/O 2012. Tentunya dengan versi terbaru Android, raksasa mesin pencari itu menawarkan kinerja yang lebih baik.
Dilansir dari Cnet, Jumat (29/6/2012), berikut empat dari delapan rasa baru yang akan dinikmati pengguna Jelly Bean:
5. Voice Typing: Salah satu penyempuraan yang ditawarkan Jelly Bean yaitu Voice Typing. Pada dasarnya, pengguna akan bisa mendikte seluruh paragraf pada ponsel Jelly Bean, yang kemudian akan menuliskan apa yang dikatakan, bahkan sampai tanda baca.
Bahkan Jelly Bean akan menempatkan tool yang diperlukan untuk melakukan Voice Typing lokal, jadi pengguna bisa mendikte secara offline, tanpa koneksi jaringan.
6. Voice Search: Voice Search semakin menegaskan bahwa Google sedang mencoba membuat pesaing Siri Apple. Google telah memiliki Voice Search selama beberapa tahun, yang semakin memperlihatkan perbaikan.
Sementara Voice Action akan meluncurkan beberapa aplikasi atau pencarian web, Voice Search sepertinya bertujuan untuk menjadi seperti sebuah asisten pribadi dengan menawarkan hasil lengkap di satu pusat lokasi.
7. Google Now: Ini merupakan salah satu fitur kejutan dari Jelly Bean. Google kini akan mengandalkan pencarian di Google yang telah dilakukan pengguna untuk lebih menyesuaikan keinginan.
Fitur ini juga menggunakan data real-time yang diberikan ponsel pengguna untuk membuat target yang lebih tepat. Misalnya, jika pengguna mencari restoran terdekat, Google Now akan memahami bahwa pengguna sering mencari ramen, dan fitur itu nantinya akan memberitahu mereka lokasi mie lokal.
8. Penyegaran Google Play: Google telah merombak toko hiburan besutannya, Google Play. Tidak diragukan lagi, sebagai upaya memperkuat yang bisa dilakukan tablet besutannya Nexus 7, Google Play pun juga akan memiliki fitur majalah untuk diunduh.
(adl)
0 komentar:
Posting Komentar